Full width home advertisement

Sambutan KEPSEK

Rasa syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT, karena atas limpahan bimbingan-Nya SMA Negeri 2 Lambu dapat hadir di tengah saudara melalui situs web ini. Meskipun sampai saat ini website kami masih pada taraf penyempurnaan dalam rangka meningkatkan kinerja berbasis Teknologi Informasi.

Perkembangan teknologi, khususnya Teknologi Informasi dan Komunikasi sudah sedemikian pesat dan merambah ke semua sektor kehidupan termasuk sektor pendidikan. Internet sebagai salah satu bagian dari perkembangan teknologi informasi dan komunikasi telah menunjukkan perkembangan yang sangat signifikan. Sehingga, SMA Negeri 2 Lambu berupaya mengoptimalkan penggunaan internet di sekolah, agar mengoptimalkan mutu sumber daya manusia dan mutu pendidikan dengan menerapkan integrasi internet dengan pendidikan.

Mohon dukungan dan saran Anda demi tersampaikannya pendidikan dengan dukungan Teknologi Informasi, khususnya di SMA Negeri 2 Lambu.

Masyhudin, M.Pd

Informasi Terbaru

Pojok Ekspresi

Post Page Advertisement [Top]

 


SMAN2LAMBU, 04 Februari 2023

Diskusi Visi dan Prakarsa Perubahan Sekolah oleh Calon Guru Penggerak Provinsi Nusa Tenggara Barat dari SMA Negeri 2 Lambu bertempat di SMA N 2 Lambu, Sabtu (04/02/2023). 

Demi meningkatkan kualitas pendidikan Indonesia, dibentuklah fasilitator dan praktisi di dunia pendidikan dengan diluncurkannya Program Guru Penggerak di awal tahun 2020 lalu oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) Indonesia. 

Program yang sudah berjalan selama hampir empat tahun ini sudah melahirkan banyak Guru Penggerak melalui Pendidikan Calon Guru Penggerak (CGP).

Guru SMA N 2 Lambu yang saat ini sedang mengikuti program CGP yaitu, Syafriawati, S. Pd Gr dan Yudi Eko Cahyono, S. Pd. Setelah sebelumnya sudah melahirkan alumni guru CGP yang sangat luar biasa, Aolad, S. Pd Gr dan Sumarni, S. Pd, sampai saat ini sudah memotivasi guru-guru SMA N 2 Lambu lainnya untuk mengikuti program CGP ini.

Ada banyak program yang dicetuskan guna meningkatkan kualitas pendidikan Indonesia yang kemudian didiskusikan pada kesempatan kali ini, yaitu mengenai Visi dan Prakarsa Perubahan Sekolah. Dengan tujuan untuk merumuskan visi sekolah yang berpihak pada sekolah, khususnya anak didik. 

Peserta diskusi berasal dari staf pendidik SMA Negeri 2 Lambu, staf pendidik SMA Negeri 1 Lambu, staf pendidik SMP 9 Lambu, dan staf pendidik SD Negeri Baku. 

"Peserta diskusi sangat berinisiatif untuk merumuskan visi yang terbaik untuk sekolah. Dari visi dan prakarsa perubahan sekolah yang didiskusikan hari ini, saya melihat dan membandingkan dengan visi SMA N 2 Lambu ternyata mirip dan selaras," ungkap Menik Rusdianti, S. Pd, S. Si, selaku pengajar praktik CGP Syafriawati, S. Pd Gr. 

Hasil akhir dari diskusi visi perubahan sekolah hari ini yaitu, mewujudkan murid yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, kreatif, mandiri dan berbudaya.

Visi ini serupa dengan visi sekolah SMA Negeri 2 Lambu, "Terwujudnya SDM yang unggul dalam mutu, Santun dalam budi pekerti, Terampil dalam karya, mandiri berdasarkan iman dan takwa."

"Harapan saya sebagai pengajar praktik CGP ibu Syafriawati, ibu Syafriawati semakin aktif dan berkolaborasi dengan guru-guru lain menyusun dan melaksanakan visi sekolah yang berpihak pada murid. Jadi, tidak hanya di kelas ibu Syafriawati saja yang punya visi tersebut, tapi juga guru-guru yang mengajar di kelas yang lain," tambah Menik Rusdianti, S. Pd, S. Si.

Dengan keikutsertaan guru SMA Negeri 2 Lambu dalam program Pendidikan CGP ini diharapkan kedepannya, mutu pendidikan dan alumni SMA Negeri menjadi anak-anak yang unggul dalam mutu dan berbudi luhur. Sehingga terwujudlah cita-cita bangsa dalam peningkatan kualitas pendidikan Indonesia.**


Dokumtasi Kegiatan:




**Tim Web SMAN2Lambu



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bottom Ad [Post Page]